Youth Competition for Disaster Jenesys 2.0 merupakan sebuah kompetisi pembuatan media edukasi kreatif mitigasi bencana untuk masyarakat. Kompetisi ini merupakan hasil kerjasama antara Japan Foundation dengan Kedutaan Besar Jepang di Indonesia. Pada kompetisi ini peserta yang terdaftar adalah 319 tim atau 1276 mahasiswa dari seluruh Indonesia. Tim Korsa-2 sendiri terdiri dari Muhamad Abduh (Fisika 2009), Muhammad Nurul Fahmi (Teknik Geodesi dan Geomatika 2010) dan Mutiara Puspita Dewi (Program Doktor Teknik Kimia 2011).
Setelah memenangkan proses seleksi pertama, Tim Korsa-2 akan melakukan studi tentang kebencanaan selama 10 hari di Tokyo dan Chiba, pada 10 - 20 Maret 2014. Tim Korsa-2 dan 25 tim dari Indonesia yang berhasil memasuki babak final diharuskan untuk membuat video konsep mitigasi serta penerapannya di lapangan. Tim Korsa-2 sendiri merupakan organisasi masyarakat yang bernaung di bawah Yayasan Pembinaan Masjid Salman ITB. Korsa bergerak di bidang pemberdayaan masyarakat, kebencanaan, dan kesehatan. Anggota Korsa terdiri dari pemuda berusia 17 - 40 tahun, tanpa batasan status pendidikan.
Youth Competition for Disaster Jenesys 2.0 ini diperuntukan bagi mahasiswa yang terlibat dalam organisasi di bidang pengembangan masyarakat, bencana, pendidikan, anak-anak, difabel, perawatan lansia, isu LGBT, dan pemberdayaan perempuan. Kompetisi ini diikuti juga oleh mahasiswa dari negara-negara AMS (ASEAN Member States), Australia, New Zealand, India dan Timor Leste.
Sumber : http://www.itb.ac.id/news/4265.xhtml
0 komentar:
Posting Komentar